Tata Cara,Bacaan, dan Doa Shalat Tahajud

Shalat Tahajud adalah Shalat Sunnat yang dikerjakan pada waktu malam hari. Sedikitnya dikerjakan 2 raka'at, dan sebanyak-banyaknya tidak terbatas. Waktunya yaitu setelah mengerjakan Shalat Isya sampai terbitnya fajar. Shalat diwaktu malam hanya bisa dilakukan atau disebut dengan Shalat Tahajjud dengan syarat, dimana apabila Shalat itu dikerjakan setelah bangun dari tidur malam. Sekalipun setelah tidur yang sebentar. Jadi apabila dikerjakan tanpa tidur sebelumnya, maka ini bukan shalat tahajud, tetapi shalat sunnah saja seperti shalat witir dan sebagainya.

gambar orang yang shalat tahajud

Batas waktu melaksanakan Shalat ini adalah dari setelah melakukan shalat Isya sampai datangnya waktu shubuh. Sedangkan pada waktu malam ini adalah waktu yang utama dan paling utama untuk bermunajat kepada Alloh Swt dengan melakukan ibadah Shalat, dan ibadah-ibadah lainnya. Waktu malam yang panjang itu dapat dibagi menjadi 3 bagian :

a. Sepertiga malam pertama, yaitu kira-kira pukul 19 sampai dengan pukul 22. adalah saat yang utama.
b. Sepertiga malam yang kedua adalah waktu kira-kira dari jam 22 sampai dengan jam 1, ini saat yang lebih utama dan
c. Sepertiga malam ketiga (terakhir) adalah waktu kira-kira dari jam 1 sampai dengan masuknya waktu shubuh, ini adalah waktu yang paling utama untuk melakukan Shalat Tahajjud

Fadillah/keutamaan melakukan Shalat Tahajud

يَا أَيُّهَا الْمُزَّمِّل .قُمِ اللَّيْل إِلا قَلِيلا. نِصْفَهُ أَوِ انْقُصْ مِنْهُ قَلِيلا.أَوْ زِدْ عَلَيْهِ وَرَتِّلِ الْقُرْآنَ تَرْتِيلا .إِنَّا سَنُلْقِي عَلَيْكَ قَوْلا ثَقِيلا

Artinya : Hai orang yang berselimut (Muhammad), bangunlah (untuk sembahyang) di malam hari, kecuali sedikit (daripadanya), (yaitu) seperduanya atau kurangilah dari seperdua itu sedikit, atau lebih dari seperdua itu. Dan bacalah Al Qur'an itu dengan perlahan-lahan.  Sesungguhnya Kami akan menurunkan kepadamu perkataan yang berat.(Q.s Al-Muzzamil : 1-5)

وَمِنَ اللَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِ نَافِلَةً لَكَ عَسَى أَنْ يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَحْمُودًا

Artinya : Dan pada sebahagian malam hari bersembahyang tahajudlah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu: mudah-mudahan Tuhan-mu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji. (Q.s Al- Israa : 79).


Do’a Sholat Tahajud

‏اللَّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ نُورُ السَّمَوَاتِ وَالأَرْضِ وَمَنْ فِيهِنَّ وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَالأَرْضِ وَمَنْ فِيهِنَّ وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ حَقٌّ وَقَوْلُكَ حَقٌّ وَلِقَاؤُكَ حَقٌّ وَالْجَنَّةُ حَقٌّ وَالنَّارُ حَقٌّ وَالسَّاعَةُ حَقٌّ وَالنَّبِيُّونَ حَقٌّ ‏ ‏وَمُحَمَّدٌ ‏ ‏حَقٌّ اللَّهُمَّ لَكَ أَسْلَمْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَإِلَيْكَ أَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَإِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْ لِي مَا قَدَّمْتُ وَمَا أَخَّرْتُ وَمَا أَسْرَرْتُ وَمَا أَعْلَنْتُ أَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَأَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لاَ إِلَهَ إِلاَّ أَنْتَ أَوْ لاَ إِلَهَ غَيْرُكَ

Artinya: "Wahai Allah! Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak dan pengurus langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penguasa (raja) langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah cahaya langit dan bumi serta makhluk yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji. Engkaulah Yang Hak (benar),janji-Mu lah yang benar, pertemuan dengan-Mu adalah benar, perkataan-Mu benar, surga itu benar (ada), neraka itu benar (ada), para nabi itu benar, Nabi Muhammad saw itu benar, dan hari kiamat itubenar(ada). Wahai Allah! Hanya kepada-Mu lah aku berserah diri, hanya kepada-Mu lah aku beriman, hanya kepada-Mu lah aku bertawakkal hanya kepada-Mu lah aku kembali, hanya dehgan-Mu lah kuhadapi musuhku, dan hanya kepada-Mu lah aku berhukum. Oleh karena itu ampunilah segala dosaku, yang telah kulakukan dan yang (mungkin) akan kulakukan, yang kurahasiakan dan yang kulakukan secara terang-terangan, dan dosa-dosa lainnya yang Engkau lebih mengetahuinya daripada aku. Engkaulah Yang Maha Terdahulu dan Engkaulah Yang Maha Terakhir. tak ada Tuhan selain Engkau, dan tak ada daya upaya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah."

Demikian Uraian Singkat mengenai Tata Cara, Bacaan dan Doa Shalat Tahajud, Semoga Tulisan Sederhana ini menjadi Ilmu bagi kita semua. Aamiin
Terima Kasih atas kunjungannya dan Ikuti Postingan Berikutnya, Wassalam :)